Index Labels

Tersenyumlah Duhai Hati

Posted by Ucu Supriadi



Aku tertanya-tanya padamu duhai hati
Akan rupamu yang elok, tenggelam oleh luka dan putus asa
Bukankah luka dan putus asa akan meredupkan sinarmu?
Tersenyumlah duhai hati walupun tengah dirundung luka

Karena senyumanmu akan menjadi penawar
Penawar luka dan putus  asa
Senyumanmu akan menjadi warna
Warna pelangi yang akan mengindahkan harimu

Duhai hati yang tengah  pilu tertancap panah masalah
Aku pun tau sukar sekali bagimu untuk terus merekahkan senyuman
Namun, kalau bukan dengan senyuman, dengan apalagi?
Engkau akan menghadapi masalah yang terus berapi

Bukankah Islam berpondasikan pada Ikhlas dan Sabar?
Bukankah Allah sangat mencintai orang-orang yang sabar?
Bukankah duri hari ini adalah bunga di hari esok?
Bukankah Allah senantiasa menyertai orang-orang yang sabar?

Maka 1 pintaku : Tersenyumlah duhai hati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hamba Allah yang fakir akan ilmu, miskin akan amal, dan lancang mengemis Ridha-Nya dengan maksiyat dan dosa. #NovelisMuda

Pujangga Belantara

Info Lomba Menulis

Follow Me